Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuh
Bertemu lagi di postingan baru! Yeay!
Apa kabar kalian? Saya harap kalian baik-baik saja ya^^
Saya disini tidak membawa codingan seperti sebelumnya, tapi saya disini akan mereview (menganalisis) web/aplikasi e-commerce, dan yang saya pilih adalah myIM3.
Hai para pengguna setia kartu Indosat, pasti kalian akrab kan dengan aplikasi satu ini. Bagi yang baru menggunakan kartu Indosat dan belum mengenal aplikasi ini, saya harap postingan ini dapat membantu kalian!
Pertama, aplikasi ini bisa kalian dapatkan di Google Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iOS.
Tampilan pertama setelah mendownload dan membuka aplikasi adalah, memasukkan nomor telepon, memvalidasi nomor dengan kode verifikasi, lalu mendaftarkan nomor menggunakan NIK.
Berikut merupakan tampilan awal ketika membuka aplikasi.
Dan ada beberapa slide tentang aplikasi.
Sama seperti aplikasi lainnya, aplikasi myIM3 juga meminta beberapa izin untuk mengaktifkan VPN dari pengaturan handphone Anda untuk menggunakan kuota khusus, izin untuk melacak lokasi dan izin untuk panggilan telepon.
Di gambar terdapat petunjuk menu-menu dan fungsinya.
Beginilah tampilan home dari aplikasi myIM3, di bawahnya terdapat info baru nih kalau aplikasi ini bisa digunakan meski offline.
Ini benar-benar tampilan home nya niiiih.
Ini adalah tampilan untuk reward. Saya sendiri belum pernah menggunakan fitur ini. Kalian mungkin bisa mencoba menggunakannya sendiri, hehe.
Nah, disini adalah untuk membeli kuota nih. Banyak sekali pilihannya, kita dapat melakukan transaksi menggunakan pulsa ataupun rekening nih teman-teman.
Diatas merupakan tampilan pilihan kuota atau paket internet yang bisa kita beli di aplikasi myIM3 ini.
Ini merupakan tampilan pada menu bantuan.
Ini yang saya baru ketahui akhir-akhir ini setelah melakukan update pada aplikasi myIM3, yaitu adanya fitur baru, Chat dengan INDIRA. INDIRA ini membantu kita dalam menggunakan aplikasi, pembelian kuota dan lain sebagainya. Boleh dicoba sendiri ya chatting dengan INDIRA nya, hehe~
Ini isi lain dari menu Bantuan.
Ini adalah tampilan pada menu profil.
Apabila mengklik pengaturan yang terletak di pojok kanan, maka akan muncul tampilan sebagaimana di atas.
Kamu juga dapat mengubah profil kamu dan menambahkan foto profil pada aplikasi ini.
myIM3 juga memiliki fitur menambahkan nomor lainnya untuk diakses di aplikasi.
Kemudahan dari memakai aplikasi ini sebagai berikut.
- Tampilannya tidak ribet dan enak dilihat.
- Penggunaannya pun tidak menyusahkan
- Bisa dibuka meski offline
- Apabila membeli kuota melalui aplikasi, akan mendapatkan tambahan kuota 3GB untuk 7 hari.
Saran untuk website hanya saja kadang aplikasi tidak bisa dibuka ketika offline. Dan kadang tidak ada pemberitahuan apabila kuota hampir habis atau sudah memasuki masa tenggang. Tapi sejauh ini, saya nyaman-nyaman saja menggunakan aplikasi ini untuk pembelian kuota internet.
Saya rasa cukup sekian untuk review nya, saya harap berguna bagi anda pengguna kartu Indosat. Terimakasih sudah berkunjung~
Wassalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuh.